Tuesday, February 21, 2023

CARA MEMBERSIHKAN KNALPOT MOTOR 2TAK DENGAN MUDAH

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas sedikit tutorial bagaimana Cara membersihkan knalpot motor 2tak dengan mudah. Knalpot merupakan komponen pada kendaraan yang berfungsi membuang gas buang sisa dari hasil pembakaran. bagi sebagian orang knalpot bukanlah sparepart yang perlu diperhatikan karena jarang mengalami kerusakan.

Tetapi knalpot justru perlu diperhatikan lebih terutama pada knalpot motor 2tak, karena jika knalpot motor 2tak tidak rutin dibersihkan akan terjadi perubahan suara yang bising dan parahnya motor akan mengalami penurunan power atau tenaga karena banyaknya kerak oli samping yang menumpuk.

sumber gambar: instagram knalpot_purbalinggaasli

Knalpot kotor bisa terjadi karena kerak-kerak sisa pembakaran dan sisa oli samping yang mengendap pada knalpot motor 2tak, membersihkan knalpot 2tak sebenarnya ada banyak cara yaitu dengan menggunakan solar atau bisa juga menggunakan soda api.

Dan pada artikel kali ini yang akan saya bahas adalah bagaimana cara membersihkan knalpot motor 2tak menggunakan soda api.

mari langsung saja menuju ke intinya bagaimana cara membersihkan kanlpot motor 2tak menggunakan soda api.


CARA MEMBERSIHKAN KNALPOT MOTOR 2TAK :

Langkah pertama lepas knalpot dari motor, pangkal knalpot dibungkus plastik dan ikat kuat dengan karet agar tidak rembes atau bocor, kita tes dengan mengisi air sampai penuh pada bagian dalam knalpot, jika masih rembes atau bocor bisa langsumg kencangkan lagi ikatan karetnya, jika dirasa sudah aman dari bocor atau rembes tuangkan air dari dalam knalpot tadi ke dalam wadah, bisa pakai ember.
tambahkan lagi sedikit air ke dalam ember, tuangkan soda api kurang lebih setengah kilogram ke air yang ada di ember tadi, aduk sampai rata, soda api akan mudah larut dan timbul panas, masukan larutan soda api ke dalam knalpot bagian dalam, biarkan selama satu malam atau 24jam, setelah sudah 24jam buang larutan soda api yang direndam di dalam knalpot tadi, bilas dengan air sabun kemudian setelah di bilas sampai bersih kita keringkan dengan di jemur sampai bagian dalam knalpot benar-benar kering. jika benar-benar sudah kering,
Ketuk pangkal knalpot dengan keras ke tanah, lapisi dengan sandal jepit agar knalpot tidak rusak atau penyok dan kotoran knalpot atau kerak knalpot akan rontok dengan sangat mudah.

jika dirasa sudah bersih maka pasang kembali knalpot pada motor 2tak kesayangan anda.

Itulah cara ampuh bagaimana cara membersihkan knalpot 2tak dengan mudah.

Knalpot yang bersih akan meningkatkan peforma motor dan suara knalpot akan kembali nyaring seperti baru lagi.




  

 

 







No comments:

Post a Comment